Berita

Hadiri MGMP PAK, Soesy : Susun Soal Yang Berkualitas

Kamis, 16 November 2023 14:42 WIB
  • Share this on:

Sangkub – Jelang pelaksanaan ujian akhir sementer ganjil tahun pelajaran 2023/2024, guru Pendidikan Agama Kristen (PAK) se- Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melaksanakan pertemuan melalui wadah Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), guna membahas penyusunan soal penilaian akhir semester, yang akan dilaksanakan pada akhir bulan November 2023 nanti.

Pertemuan tersebut dilaksanakan di SMP N 6 Bolmut, Desa Sangtombolang Kecamatan Sangkub Kamis (16/11/23), dihadiri sekaligus dibuka secara langsung oleh Penyelenggara Kristen Kantor Kemenag Bolmut, Soesy E. Denny.

Soesy meminta agar para guru memperhatikan dan mempedomani kurikulum Pendidikan Agama Kristen dalam penyusunan soal-soal, agar nantinya soal yang dihasilkan berkualitas dan relevan dengan materi pembelajaran.

“berikan yang terbaik diakhir semester ini, termasuk penyusunan soal yang berkualitas”, pinta Soesy.

Meski begitu, mantan pengawas PAK ini berharap soal yang nantinya akan disusun harus disesuaikan dengan kemampuan siswa, untuk tercapainya tujuan pembelajaran Pendidikan Agama Kristen. (Val)  

Editor:
Rival Intan
Penulis:
Rival Intan

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -